Jalin Kerjasama, Rutan Makale Terima Audiensi Ketua Pengadilan Agama Makale
Kadanta Media.Com Tana Toraja – Dalam upaya meningkatkan pelayanan hukum kepada masyarakat, Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Makale menerima audiensi dari Ketua Pengadilan Agama Makale, Dr. Mushlih, S.H.I., M.H., pada Rabu (12/02/2025).
Audiensi ini dilaksanakan dalam rangka mempererat silahturahmi serta membahas rencana penandatanganan nota kesepahaman (MoU) terkait pengurusan pernikahan dan perceraian bagi warga binaan yang sedang menjalani masa hukuman.
Dalam pertemuan tersebut, Ketua Pengadilan Agama Makale menyampaikan pentingnya akses bagi warga binaan untuk bisa mengurus masalah pernikahan dan perceraian sesuai dengan hukum yang berlaku.
“Kami ingin memberikan kemudahan bagi warga binaan yang ingin menikah atau mengajukan perceraian, agar proses hukum dapat berjalan lancar meski mereka berada dalam Rutan,” ungkapnya.
Plh. Kepala Rutan Makale, Kamal Yahya, menyambut baik rencana tersebut dan menilai bahwa kerjasama ini akan memberikan manfaat bagi para warga binaan Rutan.
“Dengan adanya MoU ini, kami berharap warga binaan bisa mengurus hal-hal yang berhubungan dengan status pernikahan mereka tanpa harus terbentur dengan jarak dan waktu,” jelasnya.
Rencana MoU ini diharapkan dapat segera direalisasikan dalam waktu dekat, dengan tujuan memberikan pelayanan hukum yang lebih mudah dan aksesibel bagi masyarakat, khususnya bagi mereka yang tengah menjalani masa hukuman. (*)KAM.Com.